Semua tentang Tempat Wisata di Lombok, Indonesia @ 2019

Wisata Pantai Senggigi, Lombok Barat

Pantai Senggigi merupakan salah satu satu tujuan wisata favorit di Pulau Lombok. Pantai yang membentang lurus sepanjang 10 kilometer ini menjadi gambaran keindahan Pulau Lombok. Pasirnya yang putih bersih dengan sebagian berwarna hitam menjadikan pantai ini sangat unik dibanding pantai lainnya. Air laut yang jernih dan bersih membuat pantai ini menarik untuk dieksplore keindahannya dalam berbagai cara. Anda bisa melakukan berbagai olah raga air seperti surfing (musiman), berenang, atau sekedar bermain di pantai bersama teman dan keluarga Anda. Ombak di sini pun cenderung tenang sehingga wisatawan dapat melakukan snorkeling dengan mudah bahkan untuk pemula sekalipun.

pantai senggigi, senggigi beach, pantai senggigi lombok, sunset di pantai senggigi, keindahan pantai senggigi, tempat wisata di lombok
Sunset di Pantai Senggigi @ worldtourismholiday.com

Selain itu, Pantai Senggigi memiliki garis pantai panjang dengan tambahan corak pegunungan sehingga sangat indah dipandang dan memiliki udara yang sejuk. Sayang jika Anda melewatkan kunjungan tanpa mengabadikan momen di pantai ini. Bagi Anda yang hobi fotografi, Anda juga tidak boleh melewatkan keindahan matahari terbenam disore hari. Keindahan sunset di Pantai Senggigi telah lama menjadi daya tarik utama wisatawan di Pulau Lombok. Disamping itu, pilihan aktivitas di Pantai Senggigi yang cukup digemari saat sore hari adalah jogging. Banyak pengunjung yang sengaja datang ke sini pada sore hari sekedar untuk berolahraga sambil menikmati keindahan pantai dan sunset yang mempesona.


Cara menuju ke Pantai Senggigi

Sebagai destinasi unggulan di Lombok, tentunya akses ke Pantai Senggigi cukup mudah. Jika Anda dari Bandara Internasional Lombok, Pantai Senggigi bisa ditempuh dengan waktu selama kurang lebih 2 jam. Anda bisa menggunakan jasa mobil + supir carteran dengan tarif sekitar 300 ribu rupiah atau menggunakan Damri. Ada dua rute Damri yang tersedia yaitu menuju Terminal Mandalika atau ke Pasar Seni. Jika Anda pergi sendiri atau hanya beberapa orang saja, lebih baik menggunakan damri karena biayanya bisa lebih murah.

Nah, jika Anda berangkat dari Mataram, Anda bisa naik taksi dengan biaya sekitar 50 ribu sampai 100 ribu, tergantung lokasi Anda di Mataram. Anda juga dapat menggunakan Angkutan umum atau ojek. Jika Anda ingin menggunakan angkuran umum, ambillah rute Sweta - Ampenan, tarifnya 3 ribu rupiah per orang. Setelah di Ampenan, Anda harus naik Angkutan umum lagi jurusan Senggigi dengan tarif 2 ribu rupiah per orang. Setelah tiba di Senggigi, Anda tinggal berjalan kaki sekitar 3 menit menuju pantai Senggigi. Anda tidak perlu khawatir bosan selama berjalan kaki karena ada banyak warung, penjual souvenir dan sebagainya di sepanjang jalur tersebut.

Selama perjalanan, Anda juga akan melewati pasar tradisional Ampenan (Kebon Roek), makam keramat, dan juga Pura Batu Bolong - sebuah pura yang menjorok ke laut. Jika Anda tidak terburu-buru, Anda bisa singgah dan mengabadikan momen disana.

Hotel di Pantai Senggigi Lombok


Sheraton Senggigi
Beach Resort
*****
Rp 1.107.706
Lihat harga baru...

Puri Mas Boutique
Resorts & Spa
****
Rp 718.700
Lihat harga baru...

Svarga Resort

****
Rp 956.300
Lihat harga baru...

Anda juga bisa lihat daftar lengkap hotel di sekitar Senggigi di link ini atau lihat artikel saya lainnya mengenai 5 hotel murah di Senggigi.

Fasilitas lain di Pantai Senggigi

Selain akomodasi dan hotel, fasilitas lain seperti restoran, cafe, pub, hingga live musik juga tersedia di sekitar Pantai Senggigi. Ada banyak penjual makanan lokal di kawasan pantai Senggigi. Tidak hanya lokal, makanan manca negara pun ada, seperti cafe Alberto yang terkenal dengan pizza-nya.

Jika anda mencari fasilitas kasino, jelas tidak akan ada disini. Apalagi pemerintah Indonesia melarang keras segala bentuk perjudian dan tidak ada kawasan khusus di Indonesia manapun yang diperbolehkan untuk bisnis judi, meskipun mendatangkan devisa dan pajak yang besar untuk negara. Satu-satunya cara sambil menikmati indahnya laut, anda bisa bermain judi secara online lewat agen resmi sbobet seperti http://143.95.100.218/sbobet. Andapun dapat dengan tenang memasang taruhan online anda, kapanpun anda mau. Sbobet sendiri memiliki berbagai macam permainan, mulai dari Blackjack, Sic Bo, judi bola, pacuan kuda, hingga togel.

Itulah sedikit informasi mengenai wisata di Pantai Senggigi yang berada di Lombok Barat. Jika  artikel ini bermanfaat, share ke teman-teman Anda di media sosial untuk memperkenalkan dan memajukan wisata lokal Indonesia. Jika ada infromasi yang kurang atau keliru, jangan sungkan untuk kontak kami atau tinggalkan komentar di bawah. Terimakasih dan  Selamat berwisata.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Wisata Pantai Senggigi, Lombok Barat

6 komentar:

jual mesin las said...

good recommendation, nice view. thanks for information :)

Unknown said...

Keren banget. Jadi pingin main
danau-danau terbaik di indonesia

indonesia tourism said...

dijamin gak nyesel kalo kesini,,mantappppp

Goa pindul said...

Keindahan pantai senggigi memang sangat keren mas broo.....sejak dulu saya pengen datang ke pantai senggigi tapi sampai sekarang belum bisa mengunjungi pantai tersebut!!! Semoga nantinya saya bisa menikmati keindahan di pantai senggigi...........!! Terimakasih juga atas informasinya kami sangat senang sekali karena sudah di kasih informasinya!!!!!!

Anonymous said...

bro, ada saran jalur yang di lewati dan tempat wisata yg bagus gak kalau touring pakai motor?
rencana Touring pakai motor via padang bay.
terimakasih sebelumnya bro

Alam Wisata.Com said...

Pantai Senggigi memang indah dan memang pantas jadi salah satu wisata pantai favorit di Indonesia.